59 research outputs found

    Kecerdasan Buatan sebagai Konsep Baru pada Perpustakaan

    Get PDF
    Artikel ini membahas tentang kecerdasan buatan dalam perpustakaan dan beberapa contoh penerapannya dalam perpustakaan. Hasil dari penelitian ini adalah terdapat beberapa bidang dalam kecerdasan buatan yang dapat diterapkan di perpustakaan. Masing-masing dari bidang tersebut mempunyai peluang untuk diterapkan di perpustakaan. Penerapan ini akan berpengaruh pada citra perpustakaan karena pada jaman sekarang ini masih jarang perpustakaan yang menerapkan kecerdasan buatan. Dalam pemanfaatan ini, pustakawan bertindak sebagai inisiator dan teman diskusi bagi ahli teknologi informasi untuk mewujudkan perpustakaan dengan menerapkan kecerdasan buatan di dalamnya. Dengan menerapkan kecerdasan buatan pada masa ini tentunya perpustakaan akan menjadi pelopor perpustakaan yang melek akan kecerdasan buatan

    Pengembangan Sistem Informasi Perpustakaan untuk Mengelola Data Perpustakaan

    Get PDF
    Artikel ini membahas tentang beberapa penerapan dari jenis sistem informasi ini sudah banyak digunakan dalam perpustakaan. Management Information System dan Office Automation System sudah sering dijumpai di perpustakaan, sedangkan untuk jenis yang lainnya masih jarang yang menggunakan. Beberapa jenis sistem informasi dapat digabungkan menjadi satu aplikasi sistem informasi untuk menghasilkan sistem informasi yang lengkap mulai dari kegiatan input data, pemrosesan data, dan menghasilkan output berupa informasi untuk pendukung keputusan. Jika sistem informasi dibuat secara lengkap, maka pustakawan diharapkan mampu membangun perpustakaan yang lebih baik dalam hal pengelolaan data perpustakaan

    Faʻāliyātu Istikhdāmi Wasīlati Talking Stick Fi Istīʻābi al-Mufrādāt al-ʻArabiyyah Liṭulābi al-Faṣli al-Sābiʻ Bimadrasati Sudirman al-Mutawassiṭah al-Islāmiyyah Semarang

    Get PDF
    One of the problems at Sudirman Islamic Middle School is the lack of innovation in vocabulary teaching such that students’ vocabulary comprehension is low. To overcome this problem, the researcher uses the Talking Stick method to make learning enjoyable so that students are more active and enthusiastic about Arabic language topics. This research aims to determine the effectiveness of using Talking Sticks in vocabulary comprehension for seventh-grade students at Sudirman Islamic Middle School Semarang. This research is quantitative research, and the sample consisted of 40 students in the seventh-grade class C (control class) and class D (experimental class). In the method of collecting data, the researcher uses the pre-test, then the post-test, and the direct observation method. In analyzing the data, the researcher uses a parametric t-test of the “paired sample test” type to determine the effectiveness of the Talking Stick method in vocabulary comprehension for seventh-grade students at Sudirman Islamic Middle School, Semarang. The results of the research tool experiment were that the validity test of the tool was correct, the stability test of the instrument was stable, the different energy test was good, and the result of the difficulty level test the number of good questions was 14. The conclusion of the research tool experiment is that each of the research tool experiment questions is good. Based on research data at Sudirman Islamic Middle School Semarang shows that using the Talking Stick method is highly effective in vocabulary comprehension for seventh-grade students at Sudirman Islamic Middle School, Semarang. This can be seen from the t-test in the posthoc test conducted with the help of IBM Statistic SPSS 22 which showed a sign smaller than 0.05, or 0.02, which means that the hypothesis (H1) is accepted

    Semantic model for mining e-learning usage with ontology and meaningful learning characteristics

    Get PDF
    The use of e-learning in higher education institutions is a necessity in the learning process. E-learning accumulates vast amount of usage data which could produce a new knowledge and useful for educators. The demand to gain knowledge from e-learning usage data requires a correct mechanism to extract exact information. Current models for mining e-learning usage have focused on the activities usage but ignored the actions usage. In addition, the models lack the ability to incorporate learning pedagogy, leading to a semantic gap to annotate mining data towards education domain. The other issue raised is the absence of usage recommendation that refers to result of data mining task. This research proposes a semantic model for mining e-learning usage with ontology and meaningful learning characteristics. The model starts by preparing data including activity and action hits. The next step is to calculate meaningful hits which categorized into five namely active, cooperative, constructive, authentic, and intentional. The process continues to apply K-means clustering analysis to group usage data into three clusters. Lastly, the usage data is mapped into ontology and the ontology manager generates the meaningful usage cluster and usage recommendation. The model was experimented with three datasets of distinct courses and evaluated by mapping against the student learning outcomes of the courses. The results showed that there is a positive relationship between meaningful hits and learning outcomes, and there is a positive relationship between meaningful usage cluster and learning outcomes. It can be concluded that the proposed semantic model is valid with 95% of confidence level. This model is capable to mine and gain insight into e-learning usage data and to provide usage recommendation

    Bibliometrik Analisis Publikasi Ilmiah Pada Bulletin of Chemical Reaction Engineering and Catalysis

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis bibliometrik mengenai tren topik penelitian berdasarkan kata kunci, produktivitas pengarang, lembaga yang berkontribusi aktif dan artikel yang paling banyak dikutip. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dan pengambilan data diambil melalui Database Jurnal Scopus. Penelitian ini mengkaji suatu publikasi ilmiah yang berbentuk artikel penelitian selama periode 2018-2022 menggunakan Microsoft Excel dan VOSviewer. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Publikasi Ilmiah Bulletin of Chemical Reaction Engineering and Catalysis memiliki pola dan karakteristik yang bervariasi. Publikasi ilmiah BCREC memiliki beragam pola namun tetap dalam keilmuan Teknik Kimia, terdapat 3 tren topik penelitian berdasarkan kata kunci yang ditemukan yaitu photocatalysis, adsorption dan kinetics. Tingkat produktivitas pengarang beriringan dengan nilai teoritis Lotka, Trisunaryanti W merupakan pengarang paling produktif yang memiliki 12 artikel dan Triyono T memiliki 9 artikel. Lembaga yang paling berkontribusi aktif yaitu Faculty of Chemical and Natural Resources Engineering, Universiti Malaysia Pahang. Artikel yang paling banyak dikutip berjudul CuAl LDH/Rice Husk Biochar Composite for Enhanced Adsorptive Removal of Cationic Dye from Aqueous Solution di tahun 2020, dengan jumlah 34 kutipan

    Library Anxiety pada Mahasiswa Tingkat Akhir: Studi Kualitatif di UPT Perpustakaan Politeknik Negeri Semarang

    Get PDF
    Penelitian ini membahas library anxiety pada mahasiswa tingkat akhir di UPT Perpustakaan Politeknik Negeri Semarang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan bagaimana library anxiety yang terjadi pada mahasiswa tingkat akhir di UPT Perpustakaan Politeknik Negeri Semarang. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus, agar penelitian dapat mengkaji pengalaman informan secara lebih mendalam. Data penelitian diperoleh melalui metode observasi, wawancara, dan studi dokumen dengan mengkaji enam faktor library anxiety milik Multidimensional Library Anxiety Scale (MLAS) yang dikembangkan oleh Van Kampen, kemudian dianalisis menggunakan metode analisis data model alir Miles dan Hubberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa  library anxiety pada masing-masing mahasiswa tingkat akhir memiliki pengalaman yang berbeda-beda. Terdapat dua faktor yang paling banyak dialami oleh informan, yaitu berkaitan dengan pentingnya pemahaman tentang tata cara penggunaan perpustakaan dan kenyamanan yang dirasakan dalam menggunakan teknologi. Sementara itu, penelitian menghasilkan faktor yang paling berpengaruh terhadap library anxiety pada mahasiswa tingkat akhir, khususnya di UPT Perpustakaan Politeknik Negeri Semarang, diantaranya meliputi: banyaknya fasilitas dan layanan yang tersedia, pentingnya kegiatan pendidikan pemakai, intensitas kunjungan, hambatan dengan staf, dan kurangnya informasi terkait sumber online yang tersedia di perpustakaan

    Peran Pustakawan Sekolah dalam Manajemen Infodemik Covid-19 Siswa SMP Negeri 2 Semarang

    Get PDF
    Penelitian ini mengkaji tentang peran pustakawan sekolah dalam manajemen infodemik Covid-19 siswa SMP Negeri 2 Semarang. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif dengan menggunakan wawancara semi terstruktur dengan empat (4) narasumber dari SMP Negeri 2 Semarang sebagai informan untuk pengumpulan data. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan thematic analysis untuk mengidentifikasi pola perilaku informan. Hasil analisis menunjukkan tiga tema terkait peran pustakawan sekolah dalam manajemen infodemik Covid-19 siswa SMP Negeri 2 Semarang. Ketiga tema tersebut adalah pelayanan perpustakaan, pengalaman informasi, dan peran pustakawan dalam manajemen infodemik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pustakawan SMP Negeri 2 Semarang sudah melakukan tindakan terkait dengan manajemen infodemik Covid-19 di dalam lingkungan sekolah tersebut yang sejalan dengan pendapat Eysenbach tentang empat pilar manajemen infodemik. Tiga pilar yaitu Pemantauan informasi, Membangun eHealth Literacy dan kapasitas literasi sains, dan Mendorong penyempurnaan pengetahuan dan proses peningkatan kualitas pengecekan fakta dan tinjauan sejawat sudah dilaksanakan oleh pustakawan dengan baik. Namun pilar ke empat yaitu akurat dan tepat waktu dalam penerjemahan pengetahuan, meminimalkan faktor-faktor yang mendistorsi seperti pengaruh politik atau komersial belum terlaksana dengan baik

    PELATIHAN KADER KESEHATAN KELOMPOK PENDAMPING IBU NIFAS DESA LEDUG KEMBARAN BANYUMAS TAHUN 2019

    Get PDF
    Pendahuluan: Sepanjang tahun 2017 terdapat 3 kematian bayi di Desa Ledug dengan cakupan ASI esklusif yang masih rendah (68%) dikarenakan ASI tidak keluar akibat putting lecet dan nyeri jahitan. Hal tersebut disebabkan akibat kurangnya sarana informasi perawatan bayi baru lahir, perawatan ibu nifas. Tujuan: untuk mengoptimalkan peran  kader dalam  memberdayakan ibu nifas dan keluarganya melalaui peningkatan pengetahauan dan keterampilan kader kesehatan dalam pendampingan ibu nifas. Metode: melaksanakan pengabdian kepada masyarakat dengan tahapan pelaksanaan: 1) Perijinan, 2) Koordinasi, 3) Pembuatan Materi pelatihan 4) pelatihan Kader, 5) Pembentukan KP Nifas, 6) Pelaksanaan Posyandu KP Nifas. Diskusi: pelatihan tentang perawatan ibu dan bayi pada masa nifas bagi kader kesehatan terlaksana dengan baik dan diikuti oleh 30 orang kader kesehatan di Desa Ledug. Nilai pretest-posttest menunjukan kenaikan pengetahuan kader dari sebagian besar (63,3%) berpengetahuan cukup sebelum pelatihan menjadi sebagian besar (63,3%) berpengetahuan baik setelah mendapat pelatihan. Keterampilan kader juga naik dari 100% tidak kompeten sebelum mengikuti pelatihan menjadi 100% kompeten setelah mendapat pelatihan

    PENGARUH METODE MIMICRY-MEMORIZATION TERHADAP PENGUASAAN MUFRADAT SISWA KELAS VII MTS BAHRUL ULUM SIAK, DAYUN

    Get PDF
    ABSTRAK Kiki Dewi Octaviani, (2023) : Pengaruh Metode Mimicry-Memorization Terhadap Penguasaan Mufradat Siswa Kelas VII MTs Bahrul Ulum Siak, Dayun Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode mimicry-memorization terhadap penguasaan mufradat siswa kelas VII MTs Bahrul Ulum Dayun, Siak. Penelitian ini adalah penelitian korelasi dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi pada penelitian ini ialah siswa kelas VII MTs Bahrul Ulum yang berjumlah 35 orang dan sampel yang berjumlah 35 orang. Teknik pengumpulan data yaitu dengan menggunakan observasi, tes tertulis, dan dokumentasi. Dan adapun hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat pengaruh antara metode mimicry-memorization terhadap penguasaan mufradat pada siswa kelas VII MTs Bahrul Ulum Dayun, Siak. Karena hasil yang ditunjukan dengan nilai “r” adalah 2,570 dengan derajat kebebasan adalah. 35 orang. Berdasarkan analisis tabel “r” nilai dari tingkat 5% = 2,570 hal ini menunjukanrtabel 2,570 > rhitung -3,318 sehingga Ho ditolak dan Ha diterima. Dan dilihat dari tingkat signifikansi korelasi bernilai 0,021, hal ini menunjukan bahwa nilai signifikansi 0,021 < dari 0,05 sehingga Ho ditolak dan Ha diterima. Kata kunci : Pengaruh, Metode Mimicry-Memorization, Penguasaan Mufrada

    Perilaku Pencarian Informasi Ibu Hamil pada Kehamilan Pertama di Kecamatan Tembalang Semarang dalam Memenuhi Kebutuhan Informasi

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku pencarian informasi ibu hamil pada kehamilan pertama di Kecamatan Tembalang dalam memenuhi kebutuhan informasi. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan pendekatan fenomenologi dan teknik pengumpulan datanya adalah wawancara semi terstruktur. Informan dalam penelitian ini berjumlah 5 informan yang dipilih dengan menggunakan purposive sampling. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah thematic analysis. Selanjutnya, hasil temuan penelitian diinterpretasikan dengan model konseptual praktik informasi dua dimensi oleh Mckenzie (2003). Hasil analisis menunjukkan 6 perilaku pencarian informasi ibu hamil pada kehamilan pertama, yaitu antara lain: 1) Ibu hamil kehamilan pertama mengenali dan merencanakan dokter atau bidan yang dituju untuk periksa kandungan, 2) Ibu hamil kehamilan pertama mencatat poin-poin yang akan ditanyakan pada bidan saat kontrol, 3) Ibu hamil kehamilan pertama ketika berinteraksi dengan teman kerjanya yang juga keadaan hamil, sehingga menjadi kesempatan untuk mendapatkan informasi terkait kehamilan, 4) Ibu hamil kehamilan pertama mendapatkan informasi dari aplikasi kehamilan, 5) Ibu hamil kehamilan pertama baru mengenali kebutuhan informasi ketika ada notifikasi yang muncul dari ponselnya mengenai informasi kehamilan, 6) Ibu hamil kehamilan pertama yang mendapatkan informasi dari customer service produk susu yang ia beli
    • …
    corecore